Minggu, 28 Maret 2010

multimedia

Multimedia
Multimedia merupakan teknologi terbaru dibidang teknologi informasi dalam bentuk teks, gambar, suara, animasi dan video yang dipadukan sehingga menjadi suatu hasil karya yang bermanfaat. Elemen-elemen tersebut disatukan dalam komputer untuk disimpan, diproses dan kemudian disajikan secara linier maupun interaktif. Informasi dalam bentuk multimedia dapat diterima dengan kedua indra penglihatan dan pendengaran, lebih mendekati bentuk aslinya dalam dunia sebenarnya, dibandingkan dengan informasi dalam bentuk teks (angka dan huruf) yang pada umumnya diperoleh komputer saat ini.

Pengertian Multimedia
Multimedia berasal dari kata “Multi” dan “Media”. Multi berarti banyak, sehingga multimedia pada awalnya diartikan sebagai gabungan dari berbagai media. Kemudian muncul suatu pengertian bahwa multimedia merupakan kombinasi teks, grafik, suara animasi, dan video yang disajikan melalui komputer atau alat elektronik lainnya. Ada lagi pengertian lain yang menyatakan bahwa multimedia adalah kombinasi dari perangkat keras (Hardware) dan perangkat lunak (Software) komputer yang dapat memungkinkan diintegrasikannya video, animasi, audio, grafis, dan teks untuk mengembangkan presentasi yang efektif melalui suatu komputer.

Menurut Turban, multimedia adalah kombinasi dari paling sedikit dua media input atau output dari data, media ini berupa audio (suara, musik), animasi, video, teks, grafik, dan gambar. Menurut Robin dan Linda multimedia merupakan alat yang dapat menciptakan presentasi yang dinamis dan interaktif yang mengkombinasikan teks, grafik, animasi, audio, dan gambar video.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar